CD Skripsi
Analisis Struktur Perilaku Dan Kinerja Industri Rumah Makan Padang Di Kota Pekanbaru (Studi Kasus Kecamatan Marpoyan Damai)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur pasar, perilaku dan kinerja industri rumah makan padang di Kecamatan Marpoyan Damai dengan jumlah sampel 24 rumah makan padang yang dipilih dengan metode area sampling. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari kuesioner sedangkan data sekunder bersumber dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pekanbaru dan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Pekanbaru.
Metode analisis data yang digunakan adalah teori pendekatan Structure – Conduct – Performance. Variabel yang digunakan adalah pangsa pasar, rasio konsentrasi, Indeks Herfindahl Hirschman, capital to labour ratio dan price cost margin.
Hasil penelitian industri rumah makan padang di Kecamatan Marpoyan Damai Kota Pekanbaru memiliki pangsa pasar tertinggi sebesar 9,50% sedangkan pangsa pasar terendah sebesar 0,95%. Industri rumah makan padang di Kecamatan Marpoyan Damai adalah struktur pasar monopolistik. Hasil perilaku industri rumah makan padang di Kecamatan Marpoyan Damai adalah padat modal. Hasil kinerja industri rumah makan padang di Kecamatan Marpoyan Damai adalah keuntungan tidak dipengaruhi oleh penguasaan pangsa pasar, karena keuntungan juga dapat berasal dari penekanan biaya produksi seperti biaya bahan baku, biaya sewa, listrik dan biaya tenaga kerja. Hasil rata-rata nilai PCM sebesar 27,05% nilai PCM tertinggi sebesar 50,34% dan nilai PCM terendah 1,61%. PCM pada industri rumah makan padang ini terbilang tinggi, ini disebabkan para pelaku usaha mampu menekan biaya untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar.
Tidak tersedia versi lain