CD Skripsi
pengaruh komitmen guru terhadap hasil belajar pendidikan pancasila siswa kelas xi sma negeri 2 tualang
Kata Kunci : Pengaruh, Komitmen Guru, Hasil Belajar Pendidikan Pancasila
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perilaku komitmen guru terhadap hasil belajar siswa di SMA Negeri 2 Tualang. Komitmen guru merupakan kesungguhan guru dalam pemberian pengajaran kepada siswa, pengembangan karir untuk diri sendiri, serta professional dalam menjalankan tugas sekolah. Sedangkan, hasil belajar merupakan hasil dari suatu interaksi tindak belajar dan tindak mengajar. Ketika seorang guru memiliki komitmen yang tinggi terhadap pengajaran dan perkembangan siswa, mereka cenderung lebih terlibat secara aktif dalam proses belajar mengajar yang mendorong dan memotivasi siswa untuk berprestasi dan hasil belajar siswa mengalami peningkatan.
Adapun rumusan masalah pada penelitian ini yaitu apakah ada pengaruh komitmen guru terhadap hasil belajar pendidikan pancasila siswa kelas XI SMA Negeri 2 Tualang. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apakah terdapat pengaruh komitmen guru terhadap hasil belajar pendidikan pancasila siswa kelas XI SMA Negeri 2 Tualang. Dengan manfaat penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh komitmen guru terhadap hasil belajar siswa kelas XI SMA Negeri 2 Tualang dan menjadi referensi, sumber bacaan serta informasi bagi penelitian selanjutnya maupun bagi tenaga pendidik khusus guru di SMA Negeri 2 Tualang dalam meningkatkan
ii
komitmen guru dalam menjalankan tugas dan kewajibannya serta yang terkait dengan pembahasan penelitian ini.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian survei deskriptif. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunkan kuesioner dengan 14 butir pertanyaan. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah siswa kelas XI SMA Negeri 2 Tualang yang berjumlah 387 siswa, dengan penarikan sampel 25% dari responden yaitu 97 dengan menggunakan rumus slovin.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti, yaitu tentang Pengaruh Komitmen Guru Terhadap Hasil Belajar Pendidikan Pancasila Siswa Kelas XI SMA Negeri 2 Tualang, maka dapat disimpulkan bahwasannya : uji hipotesis yaitu uji regresi linier sederhana, didapatkan beberapa hasil, yaitu nilai konstanta sebesar 63,838 yang berarti nilai konstitensi variabel komitmen guru sebesar 63,838 dan nilai koefisien regresi X sebesar 0,519 menyatakan bahwa setiap penambahan 1% nilai komitmen guru, maka nilai hasil belajar siswa bertambah sebesar 0,519. Nilai signifikansi (Sig.) pada tabel persamaan regresi sebesar 0,000 ≤ 0.05, sehingga terdapat pengaruh antar variabel X dan variabel Y. Selain itu, diketahui pula nilai Fhitung 130,354 jika dibandingkan dengan nilai Ftabel 3,939 (dilihat melalui tingkat keyakinan sebesar 95% dan tingkat signifikansi 5% serta uji signifikansi satu arah), maka nilai Fhitung 130,354 ≥ nilai Ftabel 3,939 bermakna bahwa antar variabel X dan variabel Y memiliki pengaruh positif dan signifikan. Selanjutnya, diperoleh besarnya niilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,761 dan bermakna bahwa antar variabel X dan variabel Y memiliki korelasi dengan tingkatan rendah dengan nilai dari koefisien determinasi (R2) sebesar 0,578 atau sebesar 57,8% maka pengaruh antar variabel X terhadap variabel Y sebesar 57,8% sedangkan sebesar 42,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Sehingga membuktikan hipotesis bahwa komitmen guru berpengaruh terhadap hasil belajar pendidikan pancasila siswa kelas XI SMA Negeri 2 Tualang.
Tidak tersedia versi lain