CD Skripsi
pengaruh pembelajaran pendidikan pancasila terhadap civic skill pada siswa kelas viii smp negeri 12 pekanbaru
Kata kunci : Pengaruh, Pendidikan Pancasila, Civic Skill
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh Pendidikan Pancasila dan Civic Skill dimana Tujuan utama dari pendidikan Pancasila adalah untuk membentuk karakter dan watak siswa yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, sehingga mereka dapat menjadi warga negara yang baik dan bertanggung jawab. Salah satu aspek penting dalam pendidikan Pancasila adalah pengembangan civic skill, yaitu kemampuan siswa untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan sosial dan politik, serta memiliki kesadaran dan tanggung jawab sebagai warga negara. Civic skill meliputi kemampuan seperti berpikir kritis, berkomunikasi efektif, bekerja sama, dan memiliki kesadaran tentang hak dan kewajiban sebagai warga negara. Pengaruh pendidik Pancasila terhadap civic skill sangat signifikan. Pendidik Pancasila yang efektif dapat membantu siswa memahami nilai-nilai Pancasila dan mengembangkan kemampuan civic skill mereka. Dengan demikian, siswa dapat menjadi warga negara yang aktif, kritis, dan bertanggung jawab.
Berdasarkan dari latar belakang di atas peneliti menetapkan rumusan masalah pada penelitian ini yaitu: Apakah ada pengaruh pembelajaran Pendidikan Pancasila terhadap Civic Skill pada siswa kelas VIII.7 dan VIII.8 SMP Negeri 12 Pekanbaru? Dan adapun tujuan penelitian ini yaitu: untuk mengetahui apakah Pendidikan Pancasila Berpengaruh Positif terhadap Civic Skillpada siswa kelas
ii
VIII.7 dan VIII.8 SMP Negeri 12 Pekanbaru. Manfaat dari penelitian ini yaitu, manfaat teoritis yaitu sebagai sumber bacaan dan literatur tentang Pengaruh Pembelajaran Pendidikan Panacasila Terhadap Civic Skill Pada siswa kelas VIII.7 dan VIII.8 SMP Negeri 12 Pekanbaru.
Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan statistik. Terdapat 2 (dua) variabel yaitu: Pendidikan Pancasila (variabel X) dan Civic Skill (variabel Y). Instrument pengumpulan data yang digunakan yaitu angket yang terdiri dari 29 pertanyaan. Populasi dalam penelitian ini kelas VIII.7 dan VIII.8 dengan jumlah 62 orang siswa. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan total sampling dengan teknik pruprosive sampling. Maka dapat disimpulkan adanya pengaruh pembelajaran Pendidikan Pancasila terhadap Civic Skill pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila pada siswa kelas VIII.7 dan VIII.8 SMP Negeri 12 Pekanbaru.
Hal tersebut ditunjukkan dengan dilakukannya uji hipotesis menggunakan uji F. Berdasarkan olahan data menggunakan IBM SPSS 25 diperoleh Fhitung sebesar 70.334 yang kemudian dibandingkan dengan Ftabel sebesar 4,001 dengan tingkat keyakinan 95% dan tingkat signifikansi 5% yang artinya Fhitung > Ftabel ( 70.334 > 4,001), berdasarkan rumusan hipotesis sebelumnya yaitu: Pendidikan Pancasila berpengaruh positif terhadap Civic Skill, dengan demikian hipotesis diterima. Selanjutnya diperoleh nilai koefisien determinasi atau korelasi hubungan (r) sebesar 0,735 dan berada pada kategori Kuat dan memperoleh nilai koefisien determinasi (R-Square) sebesar 54,0% maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran Pendidikan Pancasila terhadap Civic Skill adalah sebesar 54,0%. Sedangkan 46% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.
Tidak tersedia versi lain